Minggu, 19 Desember 2010

Apa yang kalian harapkan dengan adanya telematics service

Dengan adanya Telematika Service saya mengharapkan agar telematics servicememberikan sebuah layanan untuk masyarakat, contohnya adalah Layanan di bidang informasi, layanan di bidang keamanan, dan layanan context aware.
1. Layanan Informasi
Dengan adanya telematika masyarakat menjadi lebih mudah untuk mendapatkan informasi. Sekarang sudah banyak penyedia layanan internet yang bermunculan. Selain itu banyak Handphone dengan harga yang murah sudah dapat mengakses internet. Oleh karena itu saya mengharapkan dengan adanya layanan informasi ini, masyarakat menjadi lebih mudah mencari ilmu pengetahuan yang menjadikan masayarakat menjadi lebih berkualitas.
2. Layanan Keamanan
Dengan adanya layanan keamanan ini masyarakat menjadi lebih aman dalam melakukan kegiatan yang berkaitan dengan telematika. Misalnya seperti keamanan dalam transaksi keuangan di Bank. Saya mengharapkan layanan keamanan ini menjadi lebih maju untuk meminimalisirkan kejahatan dalam dunia maya atau yang lebih dikenal dengan Cyber Crime.
3. Layanan Context Aware
Sistem Context Aware adalah sistem komputer yang menyediakan servis dan informasi yang relevan kepada pengguna berdasarkan kondisi situasi mereka. Susunan fitur-fitur yang ada pada Context-Aware adalah:
• Contextual sensing: Kemampuan untuk mendeteksi informasi yang berdasarkan pada konteks dan mengolahnya sesuai dengan user sensor system.
• Contextual adaptation: Kemampuan untuk mengeksekusi atau merubah sebuah service secara otomatis berdasarkan dengan konteks yang ada sekarang.
• Contextual resources discover: Memperbolehkan aplikasi yang context-aware untuk mengalokasikan dan mengeksplorasi resource dan service yang relevan dengan user konteks.
• Contextual augmentation: Kemampuan untuk mengasoasikan data digital dengan kontekx pada user.
Dengan adanya layanan context aware ini saya mengharapkan informasi dan layanan dapat ditampilkan ke pengguna berdasarkan konteks dan juga bertujuan akhir konteks informasi adalah untuk perolehan kembali informasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar